Pages

Saturday, September 1, 2018

Industri Baja Meksiko Menuntut Penghapusan Tarif AS

Meksiko: Industri baja Meksiko meminta Amerika Serikat (AS) untuk menghapus tarif impor pada baja Meksiko sebelum renegosiasi Perjanjian Perdagangan Bebas Amerika Utara (NAFTA) selesai. Hal itu penting dilakukan oleh AS lantaran tarif tersebut memberikan beban tersendiri terhadap pertumbuhan industri baja sekarang ini.

Kamar Industri Besi dan Baja Nasional (CANACERO) mengatakan dalam sebuah pernyataan pers bahwa tarif yang dipertahankan Amerika Serikat terhadap Meksiko dan negara lain sejak Juni tidak pantas diberlakukan dan menempatkan pasar bebas Amerika Utara pada risiko. Sewajarnya AS melakukan kajian kembali mengenai tarif tersebut.

"Sementara sektor baja dan aluminium adalah yang terpengaruh hari ini dan kita harus menyadari bahwa sektor-sektor lain dapat terpengaruh setiap saat di bawah proposal ini," kata CANACERO, seperti dikutip dari Xinhua, Sabtu, 1 September 2018.

"Sangat penting bahwa Pemerintah Meksiko mempertahankan industri nasionalnya dan meminta pengecualian Bagian 232 (tarif pada aluminium dan baja) untuk Meksiko sebelum menyelesaikan negosiasi," tambahnya.

Pada Juni, Amerika Serikat menerapkan tarif 25 persen pada impor baja dan 10 persen pada impor aluminium dari Meksiko, Uni Eropa, dan Kanada. Pemerintahan Presiden AS Donald Trump menggunakan Bagian 232 dari Undang-Undang Perluasan Perdagangan 1962, mengklaim bahwa langkah itu untuk kepentingan keamanan nasional.

Menurut CANACERO ekspor baja Meksiko ke Amerika Serikat turun sebanyak 37 persen dalam sebulan setelah tarif diterapkan. Sementara itu, ekspor dari Amerika Serikat ke Meksiko telah dipertahankan. Meksiko dan AS pada Senin lalu mengumumkan persetujuan prinsip tentang renegosiasi NAFTA. Tim negosiasi Kanada telah melihat perjanjian di Washington sejak Selasa.

Pada Rabu, Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau mengatakan mungkin ada kesepakatan antara ketiga negara menjelang batas waktu hari Jumat yang ditetapkan oleh Trump. Pembicaraan untuk menulis ulang NAFTA dimulai tahun lalu atas desakan Trump yang menyebut NAFTA sebagai perjanjian terburuk yang ditandatangani oleh Amerika Serikat.

(ABD)


Let's block ads! (Why?)

http://ekonomi.metrotvnews.com/globals/0kp2xW7N-industri-baja-meksiko-menuntut-penghapusan-tarif-as

No comments:

Post a Comment