Pages

Friday, August 31, 2018

Makin Keren, ASUS ZenBook Teranyar Hapus Bezel

Jakarta: ASUS resmi mengumumkan jajaran notebook barunya dalam ajang IFA 2018. ASUS ZenBook sudah dikenal sebagai laptop tipis dengan performa mumpuni.

Tidak heran banyak pihak yang menyebut laptop ini sebagai salah satu ultrabook terbaik. ASUS sendiri menghadirkan beberapa varian berdasarkan ukuran layarnya: ASUS ZenBook 13 (UX333), ASUS ZenBook 14 (UX433), dan ASUS ZenBook 15 (UX533).

Penamaan ZenBook generasi anyar ini mengacu pada layar yang digunakan. Masih menganut filosofi Zen yang tipis, elegan, dan bertenaga, ASUS menyematkan ukuran layar yang lebih besar dalam ukuran bodi yang sama.

Mereka mengklaim rasio layar ke bodi yang mencapai 92 persen, dengan kata lain nyaris tanpa bingkai. Langkah ini diambil agar tidak mengurangi dimensi ultrabook yang sudah dianggap tepat untuk konsumen.

“Dimensi untuk ZenBook 13 tidak lebih besar dari ukuran kertas A4. Sementara ZenBook 14 punya ukuran yang sama dengan kertas ini,” ungkap perwakilan ASUS kepada Medcom.id.

Salah satu teknologi canggih berikutnya yang terpasang adalah numpad yang menyatu dengan touchpad. Artinya, Anda bisa memasukkan perintah angka secara cepat, hanya dengan mengaktifkan numpad ini lewat ikon yang tertera.

“Kita gunakan lima lapisan material pada touchpad ZenBook 13 dan ZenBook 14. Ini untuk memberikan kesan yang tetap pas, baik ketika pengguna menggunakan touchpad untuk menggerakkan kursor, atau ketika touchpad berubah menjadi numberpad.” Sementara ZenBook 15 punya numpad sendiri pada keyboard.

Terkait keyboard, ASUS memberikan penyempurnaan yang membuat jarak antar tombol lebih tepat. Ini akan membuat penggunanya betah mengetik dalam waktu lama.

ASUS merancang tombol keyboard kali ini agak melengkung di ujungnya, yang membuatnya lebih ergonomis. Memang, cekungan 0,15 mm ini tidak akan terlihat.

Satu fitur berikutnya yang membedakannya dengan ultrabook lain adala ASUS ZenBook 13, 14, dan 15 menyematkan sistem keamanan lewat kamera pemindai wajah. ASUS mengklaim sistem ini tetap bisa mengenali wajah pengguna, sekalipun dalam keadaan ruangan yang kurang cahaya.

Untuk menjamin ketahanan fisik, ASUS memastikan bahwa ZenBook generasi anyar ini telah lolos uji standar militer MIL-STD-810G.

Secara spesifikasi, ASUS ZenBook 13 (UX333), ASUS ZenBook 14 (UX433), dan ASUS ZenBook 15 (UX533) menawarkan hardware kelas atas, yang diklaim cocok untuk profesional bisnis.

Ketiganya sudah mengadopsi prosesor Intel Generasi ke-8 Whisky Lake. Prosesor ini berduet dengan kartu grafis NVIDIA MX150, sementara ZenBook 15 (UX533) menggunakan GeForce GTX1050 MaxQ.

ASUS ZenBook 13 (UX333), ASUS ZenBook 14 (UX433), dan ASUS ZenBook 15 (UX533) menyediakan dukungan RAM 16GB, dan ruang penyimpanan SSD NVMe 1TB. Baterainya sendiri cukup awet.

ASUS ZenBook 13 (UX333) dan ASUS ZenBook 14 (UX433) diklaim sanggup bertahan hingga 14 jam penggunaan, sementara ASUS ZenBook 15 (UX533) bisa bertahan hingga 16 jam dalam sekali pengisian.

ASUS menargetkan ketiga ultrabook ini tersedia mulai bulan September.

(MMI)

Let's block ads! (Why?)

http://teknologi.metrotvnews.com/news-teknologi/yKX9BgaN-makin-keren-asus-zenbook-teranyar-hapus-bezel

WN Tiongkok Ditangkap Karena Jual Obat Ilegal di Sinjai

Makassar: Kantor Imigrasi Klas I Makassar, Sulawesi Selatan menahan seorang Warga negara asing asal Tiongkok bernama Hecheng Zhang. Pria berusia 54 tahun itu kedapatan menyalahgunakan izin tinggal sementara dengan berdagang obat-obatan di wilayah kabupaten Sinjai, 120 kilometer dari Makassar.

"Dia masuk ke Indonesia dengan visa kunjungan. tapi menjual obat-obatan. Obat-obatannya pun diduga palsu karena tak berizin," kata Kepala Seksi Intelijen dan Penindakan Imigrasi Makassar Putra Bahagia, Jumat, 31 Agustus 2018.

Hecheng Zhang ditahan di Imigrasi, usai ditangkap Tim Pengawas Orang Asing (Timpora) pada 27 Agustus. Dia dibawa ke Makassar oleh petugas Polres dan Kesbangpol Sinjai.

Menurut hasil pemeriksaan awal, Hecheng masuk ke Indonesia lewat Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada 15 Juli. Dari Jakarta, dia kemudian menuju Sinjai. Di daerah itu, dia menjual aneka obat ramuan Cina dengan harga antara Rp100 ribu hingga Rp400 ribu per kantong.

Hecheng mengaku sebagian obat yang dijual, didapatkan dari toko obat di Jakarta. Sebagian lagi dibawa dari Cina. Sebelum ditangkap, sudah ada empat warga Cina yang membeli obatnya.

"Dia dibantu seorang warga negara Indonesia, yang sementara diperiksa di Polres Sinjai. WNA ini juga berkegiatan mencari kuda laut untuk ditunjukkan kepada pembeli sebagai bahan ekstraksi obat," ujar Putra. 

Menurut pengakuan Hecheng, dia berdagang obat-obatan selama satu bulan terakhir. Namun Imigrasi tak percaya karena dokumen perjalannya menunjukkan dia sudah sering keluar-masuk Indonesia sejak tahun 2013.

Imigrasi masih menelusuri lebih lanjut soal kasus ini. Ada kemungkinan WNA didukung oleh orang lain. Setelah pemeriksaan rampung, yang bersangkutan bakal dideportasi ke negara asal atau dihukum penjara.

"Kita segera bentuk tim dan mendatangi lokasi penangkapan untuk mencari tahu sejauh mana aktivitas WNA ini," Putra menjelaskan.

Penyalahgunaan izin tinggal oleh WNA bertentangan dengan Pasal 122 Undang-undang Nomor 6 Tahun 2011 tentang Keimigrasian. Hukumannya maksimal lim tahun penjara dan denda Rp500 juta.

(DEN)

Let's block ads! (Why?)

http://news.metrotvnews.com/daerah/8Ky7emrb-wn-tiongkok-ditangkap-karena-jual-obat-ilegal-di-sinjai

Peduli Korban Gempa Lewat '100 Hati untuk Lombok'

Jakarta: Bencana gempa di Lombok, Nusa Tenggara Barat menarik simpatik banyak pihak untuk turut membantu. Salah satunya Mugi Rekso Abadi (MRA) Media Group. 

Lewat program '100 Hati untuk Lombok', MRA mengajak masyarakat menyumbangkan dana untuk membantu masyarakat. 

"Jadi program '100 Hati untuk Lombok' ini memang kita buat untuk mengumpulkan sedikit dana guna membantu saudara kita di Lombok," kata Director MRA BMD M Rafiq saat berbincang di kantornya, Gedung Sarinah lantai 8, Jakarta Pusat, Jumat, 31 Agustus 2018.

Rafiq mengungkapkan penggalangan dana ini dilakukan melalui siaran radio on air selama 14 jam nonstop di seluruh radio yang bernaung di bawah raksasa media milik Soetikno Soedarjo itu.
Seperti iRadio, Hardrock FM, Cosmopolitan, Trax FM.

Program berlangsung hari ini, Jumat, 31 Agustus 2018 pukul 06.00 WIB hingga 20.00 WIB. 
"Jadi kita semua siaran serentak," imbuh dia.

Untuk lebih menarik simpati publik, program dikemas dalam bentuk variety show. Sejumlah artis ibu kota turut diundang untuk meramaikan. 

"Ada Tulus, Afghan, Hivi, Geisha, Tompi Cakra Khan, dan masih banyak lagi," tutur dia. 

Pihaknya juga dibantu Daniel Tumiwa, LSPR, Martha Tilaar, Sari Rasa Group, komunitas pertemanan sehat Dian Sastro, serta Arwana Club Indonesia. Artis yang datang juga bakal melelang barang kesayangan mereka. Nanti, dana yang didapat bakal digabung. 

"Kebanyakan dari publik figur dan penyiar kita menyumbangkan barang-barang yang mereka sukai untuk kemudian kita lelang di sosial media kita dan hasilnya sepenuhnya kita donasikan. Kita akan lihat satu sampai tiga hari ke depan nanti kita gabung dengan rekening '100 Hati untuk Lombok'," tukas dia. 

Rafiq menyebut seluruh hasil donasi akan disumbangkan sepenuhnya melalui lembaga yang berwenang. Rencananya akan ada lanjutan dari program ini.

"Harapan kita simple, saya hanya ingin mengajak semua orang berhenti berdebat tentang status bencana itu, ketimbang berdebat mari kita berbuat. Jauh lebih bermanfaat," pungkas dia. 

(REN)

Let's block ads! (Why?)

http://news.metrotvnews.com/peristiwa/5b2V3w6b-peduli-korban-gempa-lewat-100-hati-untuk-lombok

Andi Arief akan Buka Kembali Kasus Dugaan Mahar Politik?

Andi Arief akan Buka Kembali Kasus Dugaan Mahar Politik?

31 Agustus 2018 18:45 WIB

0

Wasekjen Partai Demokrat Andi Arief menyebut Bawaslu pemalas karena tidak mau menghampirinya ke Lampung terkait pemeriksaan kasus dugaan mahar politik. Andi Arief menjelaskan tidak bisa datang ke kantor Bawaslu di Jakarta karena orang tuanya tengah sakit. Andi Arief pun menyesalkan Bawaslu yang menutup kasus mahar politik hanya karena tidak ada keterangan darinya. Andy Arief kini akan berkonsultasi dengan pengacaranya untuk kelanjutan dari kasus ini.

VIDEO PRIMETIME NEWS LAINNYA

  • Profil Dirut Baru Pertamina
  • Pengusaha Tamin Sukardi Ikut Diperiksa KPK Terkait OTT di PN Medan
  • Bulu Tangkis Raih Dua Emas, Wiranto: Ini Perjuangan Panjang
MORE

Let's block ads! (Why?)

http://video.metrotvnews.com/play/2018/08/31/922507/andi-arief-akan-buka-kembali-kasus-dugaan-mahar-politik

KPK Kemungkinan Tahan Idrus Marham

Ketua KPK Agus Rahardjo. Foto: MI/Rommy.

Jakarta: Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kemungkinan besar akan menahan Mantan Menteri Sosial Idrus Marham. Idrus hari ini diperiksa sebagai tersangka kasus dugaan suap proyek pembangunan PLTU Riau-I.
 
"Kalau anda bertanya penahanan mungkin saja hari ini ditahan," kata Ketua KPK Agus Rahardjo di Jakarta, Jumat, 31 Agustus 2018.
 
Menurut Agus, penahanan merupakan bagian dari rangkaian proses penyidikan. Jika dinilai sudah cukup, maka sudah sepatutnya penyidik menahan tersangka.
 
"Iya itu tergantung teman-teman yang memeriksa, kalau hasilnya mendukung rangkaian alat bukti yang lain, dan enggak perlu di anu bisa saja hari ini ditahan," katanya.
 
KPK sebelumnya menetapkan Idrus Marham sebagai tersangka. Idrus ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan suap pembangunan proyek PLTU Riau-I.
 
Idrus bersama dengan tersangka Wakil Ketua Komisi VII Eni Maulani Saragih (EMS) diduga telah menerima hadiah dari bos Blackgold Natural Resources Limited Johannes Budisutrisno Kotjo (JBK) terkait kesepakatan kontrak kerjasama Pembangunan PLTU Riau-I.
 
Idrus dijanjikan akan mendapatkan bagian yang sama besar dari jatah Eni yakni sebesar USD1,5 juta jika PPA Proyek PLTU Riau-I berhasil dllaksanakan oleh Johannes dan kawan-kawan.

Baca: Idrus Marham Diperiksa sebagai Tersangka

Idrus juga diduga mengetahui dan memiliki andil atas jatah atau fee yang diterima Eni. Di mana pemberian itu terjadi pada November-Desember 2017 dengan nilai Rp4 miliar dan kedua pada bulan Maret dan Juni 2018 sekitar Rp2,25 Miliar.
 
Tak hanya itu, dari proses penyidikan mantan Sekjen Partai Golkar ini juga disinyalir mendorong agar proses penandatangan Purchase Power Agreement (PPM) atau jual beli dalam proyek pembangunan PLTU mulut tambang Riau-I.
 
Atas perbuatannya, Idrus disangkakan telah melanggar Pasal 12 huruf a atau Pasal 12 huruf b atau Pasal 11 Undang-undang Nomor 31 Tahun 1999 sebagalmana telah diubah dengan Undang-undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Juncta Pasal 55 ayat (1) kel KUHP atau Pasal 56 ke-2 KUHPJuncto Pasal 64 ayat (1) KUHP.
 
KPK baru menetapkan tiga orang tersangka dalam kasus ini. Ketiga tersangka itu antara lain, Wakil Ketua Komisi VII Eni Maulani Saragih, bos Blackgold Natural Resources Limited Johannes Budisutrisno Kotjo dan teranyar Idrus Marham.

(FZN)

Let's block ads! (Why?)

http://news.metrotvnews.com/hukum/Wb7JoQaN-kpk-kemungkinan-tahan-idrus-marham

Kekeringan di Tangerang Diprediksi hingga November 2018

Tangerang: Sembilan kecamatan di Kabupaten Tangerang, Banten, terdampak kekeringan sejak Juni. Kesulitan air bersih dialami warga di Kecamatan Kresek, Gunung Kaler, Kronjo, Mauk, Pakuhaji, Teluknaga, Legok, Panongan, dan Curug. 

Status tanggap darurat belum ditetapkan Pemerintah Daerah (Pemda) terhadap kekeringan di sejumlah wilayah itu. Penanganan jangka pendek terhadap kondisi tersebut pun akan ditempuh Pemda.

"Jangka pendeknya kita distrubusikan air bersih ke masyarakat. Ada dua instansi yang kita tugaskan, PDAM (Tirta Kerta Raharja) dan BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) melalui armada yang ada ke sembilan kecamatan," kata Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Tangerang Komarudin, Jumat, 31 Agustus 2018. 

Kekeringan diprediksi melanda Kabupaten Tangerang hingga tiga bulan ke depan. Komarudin menjelaskan, status tanggap darurat bencana bakal ditetapkan pihaknya apabila dampak kekeringan tersebut meluas.

"Dari beberapa kriteria berdasarkan peraturan perundang-undangan saat ini belum. Kemungkinan bulan September dan Oktober itu kalau eskalasi naik baru kita tetapkan," jelas Komarudin. 

Kekeringan dinilai sudah menjadi bencana musiman di Kabupaten Tangerang. Kesulitan air bersih selalu mengiringi bencana ini. Solusi jangka panjang perlu digalakkan pemerintah guna meminalisasi dampak bencana tersebut. 

"Intinya air itu harus ditangkap melalui sumur resapan, pohon dan lain sebagainya. Termasuk tadi penyediaan air baku untuk PDAM, itu yang kita berharap itu dari bendungan Karian, sekarang kan masih dibangun, 2019 sudah selesai itu," jelas Komarudin.

Sementara itu Kepala BPBD Kabupaten Tangerang, Agus Suryana mengatakan, kekeringan di sejumlah wilayah di Kabupaten Tangerang saat ini masih bisa ditangani BPBD dan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Kerta Raharja (TKR).

"Jika sudah diterapkan darurat bencana saat ini maka dikhawatirkan kekeringan ini melebihi jangka waktu yang ditetapkan dalam jangka darurat bencana selama 30 hari, dan juga belum memenuhi kriteria darurat bencana untuk saat ini," jelas Agus.

(DEN)


Let's block ads! (Why?)

http://jabar.metrotvnews.com/peristiwa/4KZ4Ywrb-kekeringan-di-tangerang-diprediksi-hingga-november-2018

Istri PM Israel Resmi jadi Tersangka Korupsi

Sara Netanyahu dan suaminya PM Israel Benjamin Netanyahu. (Foto: AFP)

Tel Aviv: Istri Perdana Menteri Benjamin Netanyahu, Sara Netanyahu, resmi menjadi tersangka korupsi. Ia dituding menerima suap dalam kasus yang dikenal dengan Case 4000.

Sara dituding melakukan penipuan dan pelanggaran kepercayaan serta menghabiskan lebih dari USD100 ribu atau setara dengan Rp1,475 miliar untuk makanan dan koki pribadi di kediaman resmi Netanyahu di Yerusalem.

Case 4000 adalah salah satu penyelidikan yang sedang bergulir terkait dengan keterlibatan Netanyahu dalam skandal korupsi. 

Dilansir dari Times of Israel, Jumat 31 Agustus 2018, skandal korupsi ini juga menjerat Kementerian Komunikasi Israel di mana Netanyahu merangkap jabatan sebagai menteri komunikasi, dan juga menjerat firma telekomuniasi Bezeq.

Dalam kasus ini, Netanyahu diduga mendatangkan keuntungan senilai 1 miliar Shekel atau setara dengan Rp1 triliun untuk Shaul Elovith, temannya yang juga pemegang saham utama Bezeq.

Sebagai imbalan, Elovitch memerintahkan media miliknya, Walla! News untuk selalu memberitakan kabar yang menguntungkan pemerintahan Netanyahu.

Saat ini, aset-aset Elovitch telah dibekukan polisi. Elovitch sendiri menyatakan dirinya tak bersalah atas tuduhan berlapis yaitu penipuan, penyuapan, pencucian uang, dan pelanggaran kepercayaan perusahaan.

(FJR)


Let's block ads! (Why?)

http://internasional.metrotvnews.com/dunia/nN95vOrN-istri-pm-israel-resmi-jadi-tersangka-korupsi

Jojo Lanjutkan Regenerasi Tunggal Putra yang Sempat Terputus

Loading the player ...

Jojo Lanjutkan Regenerasi Tunggal Putra yang Sempat Terputus

31 Agustus 2018 16:02 WIB

0

Atlet tunggal putra bulu tangkis Indonesia Jonatan Christie (Jojo) sukses meraih emas Asian Games 2018 setelah 16 tahun Indonesia puasa gelar. Jojo sendiri mengaku akan terus berusaha meningkatkan prestasi tunggal putra yang generasinya sempat terputus di era Taufik Hidayat.

VIDEO TOPIK TERKAIT ASIAN GAMES 2018

  • Antrean Pembelian Suvenir Asian Games Mencapai 300 Meter

    31 Agustus 2018 14:28

    0

  • Pembuatan Boneka Maskot Asian Games 2018

    31 Agustus 2018 14:27

    0

  • Cabor Triathlon Mulai Dipertandingkan Hari Ini

    31 Agustus 2018 14:27

    0

MORE

Let's block ads! (Why?)

http://video.metrotvnews.com/play/2018/08/31/922419/jojo-lanjutkan-regenerasi-tunggal-putra-yang-sempat-terputus

RS Polri Kramat Jati Kini Melayani Menteri hingga Presiden

Jakarta: Kapolri Jenderal Tito Karnavian resmikan Gedung Promoter RS Bhayangkara Said Sukanto, Kramat Jati, Jakarta Timur. Gedung itu bakal menjadi lokasi rujukan pembantu untuk perawatan kepresidenan, menteri, dan tamu negara. 

Gedung Promoter memiliki tujuh lantai dengan helipad. Pembangunan ini memakan duit sekitar Rp37 miliar dari hasil pengembangan RS Said Sukanto yang telah menjadi badan layanan umum.

"Status sebagai rujukan pembantu untuk tadi pejabat negara, maka kita sudah siap," kata Tito usai meresmikan gedung, Jumat, 31 Agustus 2018.

Menurut dia, helipad terdapat di lantai paling atas. Di bawahnya, lantai enam, menjadi tempat perawatan kepresidenan, meliputi presiden, wapres, juga keluarganya.

Lantai 5 melayani perawatan VVIP setingkat menteri, pejabat negara, juga tamu negara. Layanan VIP ada di lantai tiga dan empat. Gedung ini juga dilengkapi basemen untuk parkir kendaraan. 

Tito pun bercerita selama menjabat sudah delapan kali ada peresmian gedung di RS Said Sukanto. Dia berterima kasih ke tim Pusat Kedokteran Kesehatan (Pusdokkes) RS Said Sukanto yang telah berkembang menjadi rumah sakit modern. 

"Kita sudah punya kemampuan lebih, bahkan operasi by pass, pasang ring sudah ada dan lain-lain, yang sebelumnya belum bisa," beber dia. 

Selain itu, dia memuji tim Disaster Victim Identification (DVI) Pusdokkes Polri yang telah dikenal internasional. Terakhir, tim DVI Polri, kata Tito, diminta membantu kasus korban kebakaran hutan di Australia untuk identifikasi korban. 

Baca: Kapolri: TNI-Polri Perlu Banyak Kegiatan Bersama

Dia mengungkap RS Said Sukamto kini telah dilengkapi alat pemindai jenazah untuk keperluan autopsi. Tito mengklaim alat tersebut hanya ada di RS Polri. "Karena ini untuk kepentingan investigasi," ucap dia. 

RS Said Sukanto pun diklaim sebagai RS dengan pasien terbanyak di Jakarta. RS itu juga memiliki jumlah tempat tidur terbanyak ketiga nasional. 

"Saya ucapkan terima kasih kepada kapusdokkes, terutama Karumkit Pak Didi (Kepala Rumah Sakit Polri Brigjen Didi Agus Mintadi) karena akan purna (pensiun), tapi masih memberikan prestasi warisan yang positif," tandas Tito. 

(OGI)

Let's block ads! (Why?)

http://news.metrotvnews.com/peristiwa/Obzd3mZK-rs-polri-kramat-jati-kini-melayani-menteri-hingga-presiden

Kelanjutan Ganjil Genap Usai Asian Games 2018 Masih Dikaji

Kelanjutan Ganjil Genap Usai Asian Games 2018 Masih Dikaji

31 Agustus 2018 13:35 WIB

0

Pemprov DKI Jakarta berencana untuk melanjutkan perluasan ganjil genap di beberapa ruas di Jakarta usai Asian Games 2018. Namun rencana ini masih perlu dikaji dan dibahas dalam rapat koordinasi yang rencananya digelar Jumat (31/8) siang.

VIDEO TOPIK TERKAIT SISTEM GANJIL GENAP

  • Pejabat Diminta Taati Aturan Ganjil Genap

    07 Agustus 2018 21:18

    0

  • Pengusaha Mal dan Logistik Keluhkan Perluasan Ganjil Genap

    07 Agustus 2018 21:17

    0

  • Simalakama Ganjil-Genap

    07 Agustus 2018 20:49

    0

MORE

Let's block ads! (Why?)

http://video.metrotvnews.com/play/2018/08/31/922347/kelanjutan-ganjil-genap-usai-asian-games-2018-masih-dikaji

Harapan Christopher Rungkat

Jakarta: Kontingen Indonesia mampu menjawab tantangan dari pemerintah di Asian Games 2018. Bahkan, target 16 medali emas sudah dilampaui tim Merah Putih pada pesta olahraga terbesar di benua Asia itu.

Sebanyak 30 medali emas sudah dikumpulkan Indonesia sejauh ini. Dengan total medali itu, Indonesia sukses menempati peringkat keempat klasemen sementara. 

Posisi tersebut juga membuat Indonesia memenuhi target pemerintah. Sebelumnya, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menargetkan Indonesia meraih sepuluh besar.

Baca: Jelang Penutupan, Souvenir Asian Games Terus Diburu

Pencapaian Indonesia mendapat respons dari salah satu penyumbang medali emas mereka, Christopher Rungkat. Petenis ganda campuran Tanah Air itu berharap keberhasilan ini bisa menjadi batu loncatan untuk negaranya.

"Kami sudah melampaui target. Mudah-mudahan euforia kemenangan ini bisa dijadikan batu loncatan ke depannya," ujar Christopher.

"Mungkin untuk Olimpiade atau Asian Games selanjutnya. Jadi, atlet-atlet, KONI, dan KOI lebih lapar lagi memburu prestasi ke depannya," lanjutnya.

Baca: Tudingan Kecurangan Hanya Reaksi Emosional

Christopher sukses mempersembahkan medali emas untuk Indonesia. Medali tersebut didapatnya bersama Aldila Sutjiadi di cabor tenis nomor ganda campuran pada Sabtu 25 Agustus.

Bagi keduanya, prestasi ini sangat membanggakan. Sebab, mereka berhasil mengakhiri penantian Indonesia dalam meraih medali emas di Asian Games selama 16 tahun. 

Video: Sukses Lalu Muhammad Zohri

(ASM)

Let's block ads! (Why?)

http://olahraga.metrotvnews.com/sportslainnya/Wb7JozMN-harapan-christopher-rungkat

Thursday, August 30, 2018

Periksa Kapal Korut, Jepang Atur Pengawasan Pantai

Kapal perang Jepang akan mengawasi pergerakan kapal Korut (Foto: AFP).

Tokyo: Pemerintah Jepang telah memutuskan buat membangun jaringan kamera untuk memantau kapal Korea Utara yang masuk tanpa izin ke wilayah perairan.
 
Surat kabar Yomiuri Shimbun melaporkan Kamis, Tokyo berencana menyiapkan sistem kamera pengintai di sepanjang wilayah pantai yang menghadap Laut Jepang, lokasi di mana kapal-kapal Korut muncul.
 
"Kamera-kamera akan memantau peairan 24 jam sehari," menurut laporan itu, seperti dilansir dari UPI, Kamis 30 Agustus 2018.
 
Penjaga pantai Jepang telah mengelola pengawasan melalui satelit. Pengawasan kamera berbasis darat akan melengkapi teknologi satelit yang ada.
 
Jika sebuah kapal dicurigai berasal dari Korut dan tertangkap pada rekaman pengawasan, polisi setempat dan penjaga pantai akan diberitahu tentang pergerakan kapal. Sehingga kapal dan awak kapal dapat diidentifikasi sebelum mereka mendarat di pantai Jepang.
 
Beberapa tahun terakhir, kapal-kapal kayu Korut sudah berlayar di perairan Jepang. Terkadang kapal akan muncul bersama anggota awak yang tewas di atas kapal.
 
Jumlah kapal nelayan Korut yang memasuki perairan Jepang tetap tinggi. Pada 2017, total 104 kapal Korut melintas ke wilayah Jepang, rekor tertinggi sejak Tokyo mulai melacak arus masuk kapal pada 2013.
 
Pekan lalu, Jepang mengungkapkan rekaman penjaga pantai memakai meriam air demi mengusir kapal nelayan Korut.
 
Stasiun penyiaran Tokyo Broadcasting System melaporkan rekaman itu difilmkan di Laut Jepang sekitar Juni atau Juli.

(FJR)


Let's block ads! (Why?)

http://internasional.metrotvnews.com/asia/Zke0qzqb-periksa-kapal-korut-jepang-atur-pengawasan-pantai

Kiprah Politik Anwar Ibrahim (2)

Kiprah Politik Anwar Ibrahim (2)

30 Agustus 2018 19:07 WIB

0

Anwar Ibrahim bukan nama yang asing di perpolitikan Malaysia. Karir politik Anwar cukup panjang dan diwarnai jatuh bangun selama empat dekade. Bersama Andini Effendi, Anwar Ibrahim membahas sosok istrinya Wan Azizah dan skenario kepemimpinan ke depan.

VIDEO TOPIK TERKAIT POLITIK MALAYSIA

  • Istri Najib Razak Diperiksa Komisi Antikorupsi

    05 Juni 2018 23:46

    0

  • Anwar Ibrahim Mengaku Sempat Tak Percaya dengan Mahathir

    22 Mei 2018 20:00

    0

  • Warga Malaysia Sambut Baik Pelantikan Kabinet Baru

    22 Mei 2018 00:02

    0

MORE

Let's block ads! (Why?)

http://video.metrotvnews.com/play/2018/08/30/922063/kiprah-politik-anwar-ibrahim-2

Ngabalin Diminta tak Ciderai Citra Jokowi

Pengamat komunikasi Universitas Indonesia Ade Armando. Medcom.id/ M Alhasan

Jakarta: Pengamat komunikasi Universitas Indonesia Ade Armando menyayangkan masuknya Ali Mochtar Ngabalin sebagai Tenaga Ahli Utama Kedeputian IV bidang Komunikasi Politik dan Diseminasi Informasi di Kantor Staf Presiden (KSP). 

Ade mengatakan masuknya Ngabalin pada divisi komunikasi istana tidak tepat. Sebab menurut Ade gaya bicara Ngabalin kontradiktif dengan citra Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama ini. Malah ia memandang bergabungnya Ngabalin ke istana berpotensi menurunkan elektabilitas Jokowi.

"Patut disayangkan selama beberapa tahun terakhir ini terutama Ngabalin itu memberikan image yang sama sekali berseberangan dengan yang sudah dibangun oleh kubu Jokowi," kata Ade di gedung Stovia, Jakarta Pusat, Kamis, 30 Agustus 2018.

Meskipun Ade memahami jika Ngabalin merupakan sosok profesional yang dibayar untuk tidak lagi mengeluarkan komentar-komentar pedas terkait Pemerintahan Jokowi. Pasalnya sebelumnya Ngabalin kerap melontarkan kritikan yang cenderung mengarah pada ujaran kebencian yang ditujukan pada pemerintah.

Ia pun mengingatkan agar Ngabalin lebih berhati-hati bila tidak ingin menciderai citra yang sudah dibangun Jokowi. Sebab jika salah bicara bisa jadi celah keuntungan bagi kubu lawan. "Tapi kalau Anda berada pada kubu baru Anda harus menyesuaikan diri dong dengan kubu baru itu, Anda enggak bisa menggunakan teknik lama," jelas Ade.

(SCI)

Let's block ads! (Why?)

http://news.metrotvnews.com/politik/aNrDrQ2k-ngabalin-diminta-tak-ciderai-citra-jokowi

Jafro Belum Tertarik Jadi PNS

Jakarta: Peraih emas cabang olahraga paralayang dari nomor akurasi tunggal putra dan akurasi beregu putra, Jafro Megawanto, mengaku akan memanfaatkan bonus yang didapatnya untuk korban bencana alam di Lombok, hal itu diungkapkannya dalam wawancara eksklusif bersama Medcom.id.

"Utamanya untuk bersosial, tim, keluarga, dan saya sendiri. Bersosial salah satunya untuk korban gempa lombok," papar Jafro kepada Medcom.id, Kamis (30/8) sore.

Atlet berusia 22 tahun ini juga belum memutuskan apakah akan menerima tawaran pemerintah untuk menjadi PNS. Seperti diketahui, Kemenpora menjanjikan pekerjaan sebagai PNS atau TNI bagi atlet yang berprestasi.

Baca: Suka Duka jadi Volunteer Asian Games 2018

"Sementara ini fokus jadi atlet, tapi berencana untuk kuliah. (Karena itu) Persiapannya fisik, mental, teknik juga (lancar)," tutur Jafro.

Ia juga berharap agar cabor paralayang bisa dipertandingkan di Olimpiade. Jika disetujui untuk dipertandingkan di Olimpiade, ia berharap agar bisa meraih hasil maksimal.

Timnas paralayang Indonesia melampaui target yang dibebankan, yaitu satu emas. Mereka mampu meraih dua emas yang disumbangkan dari nomor akurasi tunggal putra dan akurasi beregu putra.

Video: Jokowi Upayakan Bonus Atlet Cepat Cair

(ACF)

Let's block ads! (Why?)

http://olahraga.metrotvnews.com/sportslainnya/Rb1Vj3lk-jafro-belum-tertarik-jadi-pns

Polda Metro Tunggu Keputusan Anies soal Kelanjutan Ganjil Genap

Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya Kombes Yusuf - Medcom.id/Sunnaholomi Halakrispen.

Jakarta: Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya Kombes Yusuf masih menunggu keputusan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkait keberlanjutan perluasan ganjil genap. Pihaknya sudah merekomendasikan supaya kebijakan itu dilanjutkan. 

"Jadi intinya ya kita hanya merekomendasikan itu. Bahwa data yang kita punya, yang kita alami maupun data empirik itu seperti itu," ujar Yusuf di Gedung Balai Pertemuan Polda Metro Jaya, Kamis, 30 Agustus 2018. 

Pihaknya hanya bisa menunggu keputusan Anies. Sambil, kata dia terus melakukan evaluasi, sebab ajang Asian Games 2018 masih berlangsung. 

"Masalah keputusannya nanti ya terserah keputusan pimpinan," imbuh dia. 

(Baca juga: Perluasan Ganjil Genap tak Masalah Dilanjutkan)

Yusuf mengungkapkan, pihaknya juga merekomendasikan supaya kebijakan ini dilanjutkan hingga Asian Para Games 2018. "Kalau kami kemarin merekomendasikan ini kan bulan 10 (Oktober) kan ada Inapgoc, Asian Para Games. Kalau saya merekomendasikan sampai itu para games selesai," tutur dia. 

Dia menyebut, kemeriahan Asian Para Games diprediksi tidak jauh berbeda dengan Asian Games. Apabila diberlakukan sistem lalu lintas yang berbeda, dibutuhkan persiapan yang merepotkan.

"Kalau nanti mungkin diatur atur lagi kan nanti mungkin repot lagi ya. Terus waktu sosialisasinya kapan lagi. Kalau menurut saya sih, kemarin saya menyampaikan begitu, mereka yang putuskan," pungkas dia. 
 

(REN)

Let's block ads! (Why?)

http://news.metrotvnews.com/metro/8N0VmMwk-polda-metro-tunggu-keputusan-anies-soal-kelanjutan-ganjil-genap

Bio Farma Berbagi Pengembangan Vaksin dengan Negara Anggota OKI

Jakarta: Indonesia dipercaya berbagi pengetahuan mengenai produksi vaksin dengan Maroko dan Tunisia dalam program Strengthening Indonesia-Morocco-Tunisia Development Cooperation Through Reverse Linkage (RL) Program.

Program yang  dilaksanakan pada 27-30 Agustus 2018 di Jakarta dan Bandung itu diikuti perwakilan dari Kementerian Kesehatan Tunisia, Institute Pasteur de Tunis, Direktorat obat dan Farmasi Kementerian Kesehatan Maroko, Insitute Pasteur du Maroc, serta Badan Kefarmasian (Agence Marocaine d'Industrie Pharmaceutique) Maroko. 

Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Bambang PS Brodjonegoro yang membuka acara tersebut mengatakan program berbagi pengetahuan mengenai produksi vaksin merupakan salah satu bentuk kerja sama Selatan-Selatan Triangular.

"Inti dari kerja sama ini adalah Indonesia akan memberikan pengetahuan, pengalaman, dan bantuan teknis kepada negara anggota Islamic Development Bank (IsDB) dan Organisasi Kerja Sama Islam (OKI), seperti Tunisia dan Maroko yang hadir di sini untuk berbagi pengetahuan mengenai produksi vaksin. Kebetulan Bio Farma sudah ditentukan sebagai salah satu leading institution untuk pembuatan vaksin untuk negara anggota OKI", ujar Bambang dalam keterangan tertulis, Kamis, 30 Agustus 2018.

Bambang menambahkan, Maroko dan Tunisia ingin belajar vaksin ke Bio Farma untuk dapat meningkatkan kesehatan di negaranya masing-masing, atau negara anggota OKI lainnya.

Pertemuan dengan Menteri PPN/Kepala Bappenas dan jajarannya, juga akan dipaparkan materi mengenai kebijakan pengembangan kesehatan di Indonesia. Begitu pun sharing mengenai kebijakan kesehatan dan farmasi di Maroko. Dilanjutkan dengan materi dan kunjungan ke Badan POM, serta Kementerian Kesehatan. 

Sedangkan pada Selasa, 28 Agustus 2018, bertempat di kawasan Bio Farma di Bandung, akan disampaikan paparan dari Direktur Bio Farma M. Rahman Roestan tentang strategi penyediaan vaksin untuk kebutuhan nasional dan global. 

"Maroko dan Tunisia merupakan anggota dari OKI, sehingga jangka panjang perlu mempersiapkan diri untuk kemandirian produksi vaksin di negara anggota OKI. Mereka tertarik untuk meningkatkan kemampuannya dalam pengembangan vaksin untuk memenuhi kebutuhan vaksin domestik di negaranya. Indonesia dan IsDB melalui Program Reverse Linkage berkomitmen untuk mendukung pengembangan Maroko dan Tunisia di sektor Farmasi," kata Rahman. 


(Foto: Dok. Bio Farma)

Saat ini, Bio Farma sebagai produsen vaksin yang kompetensi dan keahliannya dalam produksi vaksin telah diakui oleh OKI dan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Pada Desember 2017, Konferensi Menteri Kesehatan keenam OKI di Jeddah telah mengesahkan status Indonesia sebagai Pusat Keunggulan pada Produk Vaksin dan Bio-teknologi atau Center of Excellence on Vaccine and Bio-technology Product. 

Sebagai negara yang memipin dalam memproduksi vaksin, Indonesia sangat berkomitmen untuk membantu negara-negara berkembang lainnya untuk meningkatkan kemampuannya dalam bidang pengembangan vaksin. 

Sekilas Program Reverse Linkages 

Pemerintah Indonesia dan IsDB telah mengadopsi Strategi Kemitraan Negara Anggota (Member Country Partnership Strategy-MCPS) 2016-2020 sebagai sarana terjalinnya kerja sama antara IsDB dan Indonesia sebagai negara anggota. 

Salah satu pilar dukungan utama untuk mengimplementasikan MCPS adalah program Reverse Linkages, yaitu kegiatan kerja sama pengembangan yang difasilitasi oleh IsDB, di mana para anggota negara-negara menjadi peserta dan secara langsung menjadi perwakilan, dalam berbagi keahlian, pengetahuan, pengalaman investasi, pengalaman sukses, praktik terbaik, untuk mengatasi kendala pengembangan dengan memanfaatkan peluang yang sangat langka di negara-negara IsDB lainnya dalam sinergi yang saling menguntungkan. 

Menteri PPN/Kepala Bappenas dan Presiden IsDB menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) untuk melaksanakan program Reverse Linkages di mana Indonesia setuju untuk terlibat dalam 13 bidang kerja sama.

Berdasarkan inisiatif dan program yang sukses dari Pemerintah Indonesia dan sejalan dengan kebutuhan negara-negara anggota IsDB yang paling mendesak, salah satu bidang yang telah diidentifikasi khususnya dalam pengembangan vaksin yang kerja samanya melalui Program RL dimaksudkan untuk meningkatkan kemandirian, ketersediaan vaksin serta meningkatkan peluang lebih lanjut bagi kerja sama ekonomi melalui pertukaran pengetahuan, keahlian, dan teknologi yang relevan. 

(ROS)

Let's block ads! (Why?)

http://rona.metrotvnews.com/kesehatan/Wb7Joj0N-bio-farma-berbagi-pengembangan-vaksin-dengan-negara-anggota-oki

Jokowi Terima Kunjungan Presiden Namibia di Istana Bogor

Loading the player ...

Jokowi Terima Kunjungan Presiden Namibia di Istana Bogor

30 Agustus 2018 17:21 WIB

0

Presiden Joko Widodo menerima kunjungan kenegaraan Presiden Republik Namibia Hage Gottfried Geingob di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat. Dalam pertemuan bilateral kedua negara membahas kerja sama di bidang infrastruktur.

VIDEO TOPIK TERKAIT KUNJUNGAN KENEGARAAN

  • Menlu AS Bertemu Menlu Turki

    04 Agustus 2018 01:16

    0

  • Presiden Jokowi Terima Kunjungan Presiden Federasi Serikat Mikronesia

    18 Juli 2018 17:04

    0

  • Jokowi Terima Kunjungan Presiden Timor Leste

    28 Juni 2018 19:07

    0

MORE

Let's block ads! (Why?)

http://video.metrotvnews.com/play/2018/08/30/921994/jokowi-terima-kunjungan-presiden-namibia-di-istana-bogor

Demokrat Yakin Kader di Papua Solid

Wakil Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat Agus Hermanto - Medcom.id/Ilham Wibowo.

Jakarta: Wakil Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat Agus Hermanto yakin kader Demokrat di Papua solid mendukung pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Meski, Ketua DPD Partai Demokrat yang juga Gubernur Papua Lukas Enembe menyatakan dukungannya ke Joko Widodo-Ma'ruf Amin. 

"Yang disampaikan Pak Lukas itu kan pendapat pribadi dari Pak Lukas itu pribadi bukan sebagai DPD Partai Demokrat," kata Aher sapaan karibnya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis, 30 Agustus 2018.

Aher menegaskan segala keputusan resmi partai, maka kader di bawah harus mengikuti. Sikap pribadi segelintir kader diyakini tak memengaruhi kader lainnya.

"Saya yakini juga kader-kader di bawah toh pasti juga mengikuti perintah DPP Partai Demokrat," ucap dia. 

(Baca juga: Ruhut Apresiasi Kader Demokrat Dukung Jokowi-Ma'ruf)

Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi dan Gubernur Papua Lukas Enembe akan dimasukkan ke struktur tim kampanye nasional Joko Widodo-Ma'ruf Amin. Mereka bakal diajak masuk ke dalam bidang pengarah teritorial.
 
"Ya, nanti masuk ke dalam pengarah teritorial itu," kata Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristyanto di Posko Cemara, Jakarta Pusat, Senin, 20 Agustus 2018.

Hasto menyatakan bakal ada tim khusus yang segera berkomunikasi dengan para kepala daerah itu. Menurut Hasto, setiap partai sudah diberi tanggung jawab untuk mengomunikasikan kepada kepala daerah, terutama yang berasal dari unsur partai politik pengusung Joko Widodo-Ma'ruf Amin.
 
"Ada tim khusus yang komunikasikan karena kita bekerja bersama maka setiap partai bertanggung jawab mengkmunikasikan seluruh kepala daerahnya yang tergabung di dalam tim kampanye Koalisi Indonesia Kerja ini," ucap Hasto.

(REN)

Let's block ads! (Why?)

http://news.metrotvnews.com/politik/zNAwqj3k-demokrat-yakin-kader-di-papua-solid

Wednesday, August 29, 2018

Kasus Garuda Indonesia Terus Diusut KPK

Lambang KPK. Foto: MI/Rommy Pujianto.

Jakarta: Widhi Darmawan, karyawan swasta, dipanggil penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dia diperiksa sebagai saksi kasus dugaan korupsi pengadaan pesawat dan mesin pesawat dari Airbus SAS dan Rolls-Royce PLC pada PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk.

"Yang bersangkutan akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka ESA (mantan Direktur Utama PT Garuda Indonesia Emirsyah Satar)," kata juru bicara KPK Febri Diansyah saat dikonfirmasi, Jakarta, Kamis, 30 Agustus 2018.

Belum diketahui lebih detail apa yang akan dikonfirmasi penyidik dari pemeriksaan Widhi. Namun, diduga saksi mengetahui banyak ihwal terjadinya rasuah pada perusahaan plat merah tersebut.

Dalam kasus ini, KPK menetapkan Emirsyah Satar dan Soetikno Soedarjo (SS), pendiri PT Mugi Rekso Abadi sekaligus beneficial owner Connaught International Pte Ltd, sebagai tersangka. Emirsyah diduga menerima suap berupa uang dan aset dari Rolls-Royce, perusahaan mesin asal Inggris, melalui Soetikno.

Baca: KPK Tegaskan Pengusutan Korupsi Garuda Berlanjut

Suap diberikan Rolls-Royce terkait pengadaan pesawat dan 50 mesin pesawat Airbus A330-300 untuk PT Garuda Indonesia pada periode 2004-2015. Diduga, suap yang diterima Emiryah mencapai €1,2 juta dan USD180 ribu atau setara Rp20 miliar. Dia juga diduga menerima suap berupa barang senilai USD2 juta yang tersebar di Indonesia dan Singapura.

Emirsyah Satar dan Soetikno Soedarjo ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK sejak 16 Januari 2017. Namun, hingga kini keduanya belum ditahan.

(OGI)

Let's block ads! (Why?)

http://news.metrotvnews.com/hukum/zNAwqxzk-kasus-garuda-indonesia-terus-diusut-kpk

Armada Terbesar Rusia Berlayar ke Suriah

Armada kapal perang Rusia. (Foto: VIKTOR DRACHEV/AFP/Getty Images)

Moskow: Rusia telah mengerahkan armada kapal perang terbesarnya ke Laut Mediterania sejak awal keterlibatan rezim Presiden Vladimir Putin dalam konflik Suriah.

Panglima Angkatan Laut di St. Petersburg membuat keputusan tersebut setelah Kremlin mengklaim Amerika Serikat dan Inggris sedang mempersiapkan serangan rudal terhadap Suriah yang dipimpin Presiden Bashar al-Assad.

Armada terbesar Rusia itu terdiri dari sepuluh kapal perang dan dua kapal selam, dengan beberapa lainnya akan mengikuti.

Sejumlah pakar militer Rusia mengatakan armada tersebut, yang salah satunya membawa rudal jelajah Kalibr, akan mendukung kampanye tentara Suriah di provinsi Idlib yang masih dikuasai pemberontak.

AS telah mengancam akan "merespons kuat" terhadap segala bentuk serangan kimia yang digunakan pasukan Suriah di Idlib.

Penasihat Keamanan Nasional AS, John Bolton, menuduh bahwa rezim Assad berniat melanjutkan konflik berdarah di provinsi tersebut.

"Kami jelas prihatin tentang kemungkinan bahwa Assad dapat menggunakan senjata kimia lagi," ucap Bolton dalam konferensi pers di Yerusalem, merujuk pada serangan di Khan Sheikhoun pada 2017.

"Jika rezim Suriah menggunakan senjata kimia lagi, kami akan merespons dengan kuat," tegas dia, seperti dilansir dari The Sun, Rabu 29 Agustus 2018.

Idlib adalah provinsi di Suriah bagian utara dan merupakan markas besar terakhir pemberontak.

(WIL)


Let's block ads! (Why?)

http://internasional.metrotvnews.com/dunia/akW3rAqk-armada-terbesar-rusia-berlayar-ke-suriah

Jokowi Buka Mahasabha XI KMHDI di Sleman

Loading the player ...

Jokowi Buka Mahasabha XI KMHDI di Sleman

29 Agustus 2018 19:17 WIB

0

Presiden Joko Widodo membuka Mahasabha XI Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI) di Sleman, DIY. Mahashaba atau kongres ini diikuti delegasi dari berbagai daerah. 

VIDEO HEADLINE NEWS LAINNYA

  • JK Optimistis Indonesia Finis di Peringkat 4 Asian Games 2018

    10 hours

    0

  • PKS Kantongi Dua Nama Pengganti Sandiaga

    21 hours

    0

  • Dua Mahasiswa Curi Data Kartu Kredit Warga Australia
MORE

Let's block ads! (Why?)

http://video.metrotvnews.com/play/2018/08/29/921591/jokowi-buka-mahasabha-xi-kmhdi-di-sleman

Din Sempat Diminta Jadi Ketua Tim Kampanye Jokowi-Ma'ruf

Ketua Dewan Pertimbangan MUI Din Syamsuddin. Foto: MI/Sumaryanto.

Jakarta: Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Din Syamsuddin mengaku pernah ditawari untuk mengisi posisi ketua Tim Kampanye Nasional Joko Widodo-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019. Namun, Din menolaknya.

"Saya tidak bersedia (menjadi tim kampanye)," kata Din di Kantor MUI Pusat, Jakarta, Rabu, 29 Agustus 2018.

Din mengungkapkan tawaran itu datang langsung dari Jokowi lewat orang dekatnya di Istana. Namun, Din tak membuka identitas orang itu. Saat itu, Din mengaku tak menjawab tawaran itu karena tak percaya.

Kemudian, Koordinator Staf Khusus Presiden Teten Masduki menghubunginya untuk terlibat dalam tim kampanye Jokowi. Din juga tak menerima penawaran Teten tersebut. Dia punya berbagai alasan untuk tak terlibat di Pilpres 2019.

Baca: Jokowi Santai Menghadapi Gerakan #2019GantiPresiden

Pertama, dia pernah menjadi Ketua Umum PP Muhammadiyah dan kini masih memimpin ranting Muhammadiyah. "Muhammadiyah tidak terlibat dalam politik kekuasaan, jadi saya tidak mungkin masuk ke timses pasangan manapun," ucap dia.

Din kini menjabat sebagai utusan khusus presiden untuk dialog dan kerja sama antaragama dan peradaban. Tak hanya itu, dia juga menjadi pegawai negeri sipil (PNS) sehingga tak bisa terlibat dalam politik praktis.

"Saya ini PNS, tidak boleh ikut politik kekuasaan," tegas dia.

(OGI)

Let's block ads! (Why?)

http://news.metrotvnews.com/politik/GNlA0Dmb-din-sempat-diminta-jadi-ketua-tim-kampanye-jokowi-ma-ruf

Evaluasi Pelatih Kepala Atas Pencapain Tim Paralayang Indonesia

Cisarua: Perhelatan cabang olahraga paralayang di Asian Games 2018 usai sudah, Rabu 29 Agustus 2018. Indonesia selaku tuan rumah, sukses menggondol dua medali emas, satu perak dan tiga perunggu di cabor tersebut. 

Pelatih kepala tim paralayang Indonesia Gendon Subandono, mengaku puas dengan pencapaian anak-anak asuhnya. Sebab para atlet paralayang Indonesia mampu melampaui target medali emas, yaitu satu medali emas. 

"Secara keseluruhan sudah mencapai target, malah lebih. Karena kita target satu emas, tapi kita dapat dua emas," kata Gendon. 

Baca juga: Ketika Jokowi & Prabowo Bersatu untuk Indonesia

Dua medali emas yang didapat paralayang Indonesia berasal dari kategori akurasi tunggal putra dan akurasi beregu putra. Melihat prestasi tersebut Gendon mengaku sangat bangga dengan pencapain altlet putra Indonesia. 

"Kami bangga terutama teman-teman atlet putra yang bisa menghasilkan medali emas. Putrinya juga berhasil menyumbangkan perunggu dan sudah tampil terbaik," ujarnya. 

Pun begitu dengan tim putri Indonesia. Menurut Gendon, tim putri Indonesia sudah memberikan yang terbaik untuk Indonesia. 

"Ya memang misi kita itu putrinya bisa meraih medali emas. Tapi ada hal lain di luar prediksi kita dan kita tahu kalau yang putri itu Thailand lawan terkuat," tambahnya.

Video: Pencak Silat Sumbang Sebelas Emas
 

(RIZ)

Let's block ads! (Why?)

http://olahraga.metrotvnews.com/sportslainnya/ob3VQnyN-evaluasi-pelatih-kepala-atas-pencapain-tim-paralayang-indonesia

Yunahar Ilyas dan Zainut Tauhid Pimpin MUI

Konferensi pers MUI mengenai status nonaktif Ma'ruf Amin sebagai ketua umum MUI. Foto: Medcom.id/Achmad Zulfikar Fazli.

Jakarta: Kepemimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) dipegang dua wakil ketua umum, yakni Yunahar Ilyas dan Zainut Tauhid. Ini lantaran KH Ma'ruf Amin memutuskan nonaktif sebagai ketua umum MUI setelah maju di Pilpres 2019.

"Posisi sekarang kan (Ma'ruf) baru calon, tetapi dengan kesadaran sendiri beliau nonaktif dari MUI. Sekarang (posisi ketua umum) diamanahkan kepada dua wakil ketua umum," kata Wakil Ketua Dewan Pertimbangan MUI KH Didin Hafidhuddin di Kantor MUI Pusat, Jakarta, Rabu, 29 Agustus 2018.

Menurut dia, Ma'ruf Amin nonaktif atas permintaan sendiri karena maju sebagai calom wakil presiden (cawapres) mendampingi Presiden Joko Widodo. Dewan Pertimbangan MUI menerima alasan itu.

Dia tak mau berandai-andai bagaimana posisi Ma'ruf jika kalah dalam Pilpres 2019. "Sekarang sementara kita menerima dulu itu bahwa beliau secara sadar mau nonaktif," ucap dia.

Sementara itu, Ketua Dewan Pertimbangan MUI Din Syamsuddin menambahkan terpilih atau tidaknya Ma'ruf sebagai wakil presiden sudah tercatat lauhul mahfudz. MUI tak mau melawan takdir dengan memutuskannya sekarang.

"Tapi aturan jelas, harus mundur kalau sudah definitif (menjadi wapres)," tegas dia.

Jaga muruah MUI

Ma'ruf diminta untuk menjaga muruah MUI selama nonaktif sebagai ketua umun. Semua yang berkaitan dengan MUI tak boleh dibawa ke dalam politik praktis yang berkaitan dengan Pilpres 2019.

Baca: Akbar Tanjung Tegaskan Elite Golkar Solid Dukung Jokowi

"Memang nonaktif (dari ketua umum) tidak diatur, tapi kami menghargai. Namun, harus dijaga muruah MUI tidak dibawa ke politik," kata Din Syamsuddin yang sempat menjadi ketua umum MUI.

Didin menambahkan muruah dan jati diri MUI sebagai pelayan umat dan mitra dari pemerintah harus terjaga. MUI harus ada di atas semua golongan dan umat Islam.

"Dan seyogianya organisasi MUI dan posisi-posisi di MUI tidak digunakan untuk kepentingan politik kekuasaan yang dapat memecah belah umat Islam dan bangsa Indonesia," pungkas dia.

(OGI)

Let's block ads! (Why?)

http://news.metrotvnews.com/politik/gNQnD9ab-yunahar-ilyas-dan-zainut-tauhid-pimpin-mui

Paripurna DPR Tetapkan Pansus RUU Daerah Kepulauan

Ketua DPR Bambang Soesatyo dan Wakil Ketua DPR Fadli Zon. (Foto: Dok. DPR)

Jakarta: DPR RI mengesahkan Panitia Khusus (Pansus) RUU tentang Daerah Kepulauan. Nama-nama anggota diumumkan dalam rapat Paripurna DPR RI.

“Untuk mengetahui susunan keanggotaan fraksi dan nama-nama anggota Pansus RUU tentang Daerah Kepulauan, Sekretariat Jenderal akan menayangkannya. Sementara fraksi yang belum menyampaikan nama-nama Anggota Pansus bisa menyusul,” kata Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon saat dikutip dari laman dpr.go.id.

Terdapat 30 nama Anggota DPR RI yang diusulkan masing-masing fraksi untuk masuk dalam keanggotaan Pansus. Nama-nama tersebut yaitu Andreas Hugo Pariera, Rudianto Tjen, Dwi Ria Latifah, Syaiful Bahri Ruray, Melda Addriani, Sufmi Dasco Ahmad, ,Wenny Warouw, M. Syafrudin, Ahmad Yohan, Yanwar Prihiatin dam Rohani Vanat, Sukamta dan Sutriyono, Amir Uskara dan Amirul Tamim, Tamanuri dan Achmad Hatari, serta Fauzi Amro.

Sementara itu pada kesempatan terpisah, Ketua DPR RI Bambang Soesatyo mengatakan, RUU tentang Daerah Kepulauan sudah masuk Prolegnas Prioritas 2018. DPR RI berkomitmen untuk segera menyelesaikan RUU tersebut. 

Politikus Golkar itu menyebutkan, rancangan regulasi itu sebagai salah satu wujud komitmen lembaga yang dipimpinnya terhadap pemerataan pembangunan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Kehadiran RUU ini sangat penting untuk mendorong pemerataan ekonomi nasional dan percepatan pembangunan di daerah kepulauan. Mengingat daerah-daerah kepulauan, terutama di kawasan Indonesia Timur masih jauh tertinggal dibanding daerah yang lain. Karena itu dibutuhkan aliran atau alokasi anggaran secara khusus dalam APBN,” ujar Bamsoet. 

(ROS)

Let's block ads! (Why?)

http://news.metrotvnews.com/peristiwa/RkjZgm3k-paripurna-dpr-tetapkan-pansus-ruu-daerah-kepulauan

Jokowi-Prabowo Pelukan di Arena Silat

Loading the player ...

Jokowi-Prabowo Pelukan di Arena Silat

29 Agustus 2018 18:20 WIB

0

Hanifan Yudani Kusumah menghampiri kursi VIP, tempat sejumlah tokoh menyaksikan jalannya pertandingan setelah dinyatakan menang dalam final pencak silat. Setelah menyalami dan memeluk Prabowo, Hanifan spontan merangkul Jokowi dan Prabowo bersamaan.

VIDEO TOPIK TERKAIT ASIAN GAMES

  • Tim Bulu Tangkis Sukses Penuhi Target Pemerintah

    29 Agustus 2018 16:17

    0

  • Pencak Silat Sumbang Tiga Medali Emas

    29 Agustus 2018 14:03

    0

  • Menpora Ajak Pengusaha dan BUMN Jadi

    28 Agustus 2018 20:02

    0

MORE

Let's block ads! (Why?)

http://video.metrotvnews.com/play/2018/08/29/921556/jokowi-prabowo-pelukan-di-arena-silat